Rabu, 23 Februari 2011

UPACARA BENDERA

Upacara Bendera di Sekolah adalah kegiatan pengibaran atau penurunan bendera kebangsaan Republik Indonesia Sang Merah Putih, dilaksanakan pada sat-sat tertentu atau saat yang telah ditentukan, dihadiri oleh siswa dan aparat sekolah, diselenggarakan secara tertib dan khitmad di sekolah.
Landasan Hukumnya UU no. 2 th1989 tentang sistem pendidikan Nasional, Keputusan Direktur Pembinaan Kesiswaan No.251 /c8/th 1991 tentang revisi materi pembinaan Kesiswaan.
Maksud dan Tujuan dilaksanakannya Upacara Bendera di sekolah adalah mengusahakan dan memantapkan pencapaian tujuan pendidikan nasional di sekolah di dalam pemantapan sekolah sebagai wiyata Mandala.
Tujuan di laksanakan Upacara adalah
1. Membiasakan bersikap tertib dan disiplin
2. Membiasakan berpenampilan rapi
3. Meningkatkan kemampuan memimpin
4. Membiasakan kesediaan di pimpin
5. Membina kekompakan dan kerjasama
Sasaran -nya adalah Siswa dan guru dan aparat sekolah.

1 komentar: